Pages

Minggu, 14 Juli 2013

Cyber Security From ITB, Wicida Next?!

Kegiatan CyberSecurity for the Next Generation 2013’ yang digagas Kaspersky telah memasuki babak final. Pemenang pun diumumkan bertempat di Royal Holloway, University of London pada 24 – 27 Juni 2013.
Firman dari ITB
Adalah Firman Azhari, mahasiswa dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Indonesia yang keluar sebagai juara pertama. Tempat kedua diduduki oleh Dusan Repel dari University of Plymouth, Inggris dan tempat ketiga diraih oleh Iwan Gulenko dari Technical University of Munich, Jerman.
 Firman Azhari sendiri sebelumnya telah menjadi juara pertama CyberSecurity for the Next Generation 2013 tingkat Asia Pasifik, Timur Tengah, dan Afrika yang berlangsung bulan Maret lalu di National University of Singapore (NUS), Singapura. Lalu pada final tingkat dunia kompetisi iniia berhasil mengunggul13 pemenang regional lainnya dari 10 negara, baik dari kawasan Amerika Utara, Amerika Selatan, Asia, Eropa, dan Rusia.
Di sini paper para finalis dinilai oleh anggota komite kegiatan ini yang terdiri dari para pakar dari Kaspersky Lab, para profesor keamanan TI, dan pengambil keputusan di industri TI. Ketiga pemenang berhak mendapatkan hadiah uang tunai dan hadiah lainnya.
Paper Firman yang berjudul “Detection of Security Vulnerability in Indonesian Near Field Communication (NFC) Applications” (Pendeteksian Kerentanan Keamanan pada aplikasi Near Field Communication di Indonesia) pun dinilai memukau para dewan juri. Adapun paper ini membahas mengenai perlindungan untuk pembayaran elektronik (e-payment) dan data identitas elektronik (e-identity). Firman menganalisis tingkat keamanan kartu NFC dan mengusulkan sebuah solusi untuk mengatasi masalah keamanan, dari pendeteksian menjadi pencegahan, menggunakan aplikasi mobile dengan nama “NFC Inspector” dan sebuah alat portabel kecil untuk menganalisis sistem NFC yang diberi nama “AZlyzer”.sss
Terkait kemenangannya ini, Firman mengatakan sangat bahagia bisa menjadi juara kompetisi ini. “Saya sudah bekerja keras untuk proyek ini dan saya sangat bahagia bahwa para anggota komite memberi penilaian tinggi proyek saya ini. Kegiatan ini merupakan peluang sangat berharga untuk saya, dan membuat saya semakin yakin untuk melanjutkan studi saya dan menapak karir di dunia keamanan IT, tuturnya.
Kegiatan CyberSecurity for the Next Generation merupakan kegiatan andalan Kaspersky Lab untuk mencari, mendukung, dan mengedukasi bakat-bakat muda di seluruh dunia yang ingin berkarir di bidang keamanan IT. Kegiatan ini diadakan di seluruh universitas utama di seluruh dunia meliputi kegiatan kompetisi mahasiswa, sesi pembelajaran, kuliah umum oleh para pakar ternama dunia, games dan sosialisasi.

0 komentar:

Posting Komentar